openSUSE re-install Grub2 from CD Rescue
Ini bermula dari keisengan saya mencoba memasang Steam di openSUSE Tumbleweed di mesin yukikato (Thinkpad X220 dengan hardisk lainnya). Kesana-kemari mencari cara dan tak kunjung berhasil. Akhirnya saya putuskan untuk menduakan openSUSE dengan Xubuntu.
Xubuntu + Steam berhasil terpasang. Namun, setelah saya nyalakan ulang mesin. Keresahan muncul karena openSUSE tidak ada dalam daftar grub. Masuklah ke Xubuntu untuk berselancar mencari cara mengembalikannya. Bertemulah saya dengan boot-repair, eh tetap saja openSUSE tidak masuk daftar grub.
Berselancar lagi ketemulah dengan System Rescue CD. Dibakarlah berkas citra systemrescuecd-x86-5.1.0.iso ke flashdrive dengan bantuan dd
. Namun sayang tidak berhasil boot dengan baik.
Singkat cerita saya berkunjung ke forum openSUSE dan menemukan cara sbb:
- Unduh berkas citra openSUSE Rescue CD dari tautan berikut: http://download.opensuse.org/tumbleweed/iso/ dan bakar ke _flashdrive_menggukan
dd
- CHROOT openSUSE
# mount /dev/sda1 /mnt # for i in proc sys dev; do mount --rbind /$i /mnt/$i ; done # chroot /mnt # mount -a
- Pasang ulang grub
# grub2-mkconfig -o /boot/grub2/grub.cfg # grub2-install /dev/sda # exit
- Nyalakan ulang mesin
# reboot
Akhir kata
Selamat malam,
Sumber:
https://www.suse.com/support/kb/doc/?id=7018126
https://forums.opensuse.org/content.php/128-Re-install-Grub2-from-DVD-Rescue
Photo:
http://www.sisidunia.com/wp-content/uploads/2015/12/yuki.jpg